Kamumuan,- Rabu (11/1), Sudah menjadi agenda tahunan dalam perayaan hari jadi Kabupaten Padang Pariaman yang ke 190 th di Kantor Bupati Padang Pariaman. Dalam perayaan tersebut salah satunya adalah Acara Makan Bajamba.
Dimana seluruh Instansi Pemerintahan se-Kabupaten Padang Pariaman di ikut sertakan untuk memeriahkan acara ini dimana masing-masing instansi membawa jamba mereka dimana nantinya akan ada kegiatan makan besama dengan hidangan jamba-jamba tersebut.
Jamba merupakan napan atau talam yang di dalalmnya terdapat banyak piring berisi makanan, yang dibungkus kain perca berornamen adat Minangkabau dan makanan itu terbungkus rapi di dalamnya.
Tujuan dari makan bajamba ini tidak lepas dari agar tetap terlestarikannya budaya dan tradisi minang, yaitu makan bajamba dengan duduk bersama dan menikmati santapan hidangan dari jamba tersebut.
Begitupun Nagari Koto Tinggi Kuranji Hilir, Bapak Wali Nagari beserta Ibu PKK ikut serta membawa Jamba dalam perayaan HUT Kabupaten Padang Pariaman ini.